spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Senin, Juni 5, 2023

Pangdam Kasuari Tutup Dikmata TNI AD Gel II 2021

-

Rejangnews.com || Momiwaren – Kalian telah terikat dan diikat oleh disiplin militer, kehidupan senantiasa diatur oleh berbagai norma dan aturan yang berlaku di lingkungan TNI AD, seperti Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI, oleh sebab itu pegang teguh norma-norma tersebut dan jadilah prajurit yang selalu berbuat terbaik, berani, jujur, ikhlas, berjiwa ksatria dan dapat diandalkan sebagai bhayangkari Negara dan Bangsa.

Pesan ini disampaikan Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., dalam amanatnya saat memimpin acara penutupan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AD Gelombang II TA. 2021, Kodam XVIII/Kasuari, di lapangan upacara Mako Rindam XVIII/Kasuari, Momiwaren, Manokwari Selatan, Papua Barat, Kamis (14/4/2022).

Dihadapan 169 para prajurit yang baru saja dilantik berpangkat Prajurit Dua ini, Pangdam mengatakan penutupan Dikmata merupakan peristiwa penting dan bersejarah serta patut disyukuri karena telah berubah status menjadi militer.

“Kuatkan niat dan tekad untuk menjadi prajurit yang selalu mencintai dan dicintai rakyat, hindari sikap dan perilaku yang dapat merugikan dan menyakiti hati rakyat serta merusak citra TNI AD”.

“Kalian adalah anak negara untuk menjaga kedaulatan NKRI, tidak boleh menjadi prajurit cengeng, harus tangguh dan tahan uji serta harus bersedia ditempatkan dimana saja ditugaskan,” ucap Pangdam.

Pada kesempatan ini, Pangdam menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada Pemerintah Daerah Provinsi Papua Barat dan para Bupati Provinsi Papua Barat serta masyarakat yang telah memberikan perhatian yang begitu besar kepada lembaga pendidikan ini sebagai tempat pengembangan sumberdaya manusia prajurit Kodam XVIII/Kasuari.

Sebagai informasi, lulusan terbaik Dikmata Gelombang II TA. 2021 diraih oleh Prada Risyart Agustin Marunggu, kelahiran Sorong 18 Mei 2000 putra dari Yohanes Marunggu dan Petronela Ramar. Sebelum pelantikan dan pemasangan pangkat, Pangdam lakukan pemeriksaan pasukan upacara terlebih dahulu.

Ikut dalam kegiatan ini, Irdam, Kapoksahli Pangdam, Danrindam XVIII/Kasuari, para pejabat Kodam, para Perwira, Bintara dan Tamtama Rindam, sementara dari unsur pemerintahan hadir Ketua MRP PB Maxi Nelson Ahoren, Bupati Manokwari dan Manokwari Selatan, unsur Forkopimda Kabupaten Manokwari Selatan dan para keluarga siswa Dikmata. (Rilis Pendam XVIII/Ksr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

LATEST POSTS

Jadi Pemateri di PCNU, Putra Mas Berbagi Kunci Sukses Dalam Usaha

Rejangnews.com || Rejang Lebong - Salah satu anggota DPRD Rejang Lebong (RL) Putra Mas Wigoro, SE., SH., MH kembali menjadi Narasumber tentang kewirausahaan. Kali ini,...

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Ini Pesan Bupati Kopli

Rejangnews.com || Lebong - Suasana khidmat mewarnai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang digelar di halaman utama Kantor Bupati Lebong, Kamis (01/06/2023). Upacara tersebut diikuti...

Pangkoarmada III Sambangi Pangdam XVIII/Kasuari 

Manokwari – Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., menerima kunjungan kerja yang dilaksanakan oleh Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III, Laksamana Muda TNI Rachmad Jayadi,...

Perpisahan SMPN 12 Lebong, Kepsek Beri Motivasi Para Siswa

Rejangnews.com || Lebong - Pagi itu cuaca sangat cerah, sama halnya keceriaan yang ada pada wajah para siswa-siswi, wali murid dan tenaga pendidik yang hadir...

Follow us

0FansSuka
3,800PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular