Rejangnews.com || Rejang Lebong – Tahun anggaran 2023, Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong tetap fokus pada pembenahan infrastruktur jalan di Pusat Kota Curup.
Kegiatan ini mencakup pembangunan jalan Hotmix sepanjang sekitar 600 meter di Jalan Kartini, Kecamatan Curup, yang sebelumnya rusak parah.
“Alhamdulillaah, perbaikan jalan Kartini Rampung dilaksanakan, dan saat ini jalan tersebut sudah mulus,” ungkap Kadis PUPR – PKP RL, Drs. Rector Vande Armada, MM.
Adapun anggaran yang dialokasikan untuk proyek ini adalah sebesar Rp. 2.4 Miliar dari APBD DAU. Proyek dimulai pada tanggal 4 April lalu dan telah selesai dalam 150 hari kalender.
Bupati RL, Drs. Syamsul Effendi, MM, juga hadir dalam titik nol pembangunan jalan Kartini ini dan berharap proyek ini akan berjalan lancar.
Proyek Peningkatan Jalan Hotmix Jalan Kartini – Imam Zam, Kecamatan Curup ini dilaksanakan oleh CV. Sinar Sakti yang diawasi oleh Konsultan Pengawas CV. Pelemo Konsultan.
Bupati Kabupaten RL, Drs. Syamsul Effendi, MM, berharap pembangunan jalan Kartini akan selesai tepat waktu dan memiliki kualitas yang baik.
“Jalan Kartini memiliki peran penting dalam mobilitas pusat kota Curup, dan oleh karena itu, harus memiliki kualitas yang baik untuk memberikan manfaat bagi warga,” pungkas Bupati. (Rno/adv)