Rejangnews.com || Rejang Lebong – Beragam kegiatan dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Curup ke 143 tahun 2023. Menariknya, terdapat salah satu perlombaan yang jarang dilaksanakan saat event daerah berlangsung yaitu Lomba Mendongeng tingkat SD. Kegiatan yang diinisiasi oleh Tim Penggerak PKK Rejang Lebong tersebut berlangsung di Panggung Budaya HUT Kota Curup, pada Jum’at (26/05/2023) pukul 09.00 wib.
Disampaikan Ketua TP PKK Rejang Lebong, Hartini Syamsul yang membuka kegiatan lomba tersebut menyampaikan, sesuai dengan tema kegiatan ini “Melalui Lomba Mendongeng Kita Tingkatkan Kita Tingkatkan Nilai Nilai Luhur Keteladanan Melalui Cerita Rakyat dan Kita Tanamkan dan Kita Tanamkan Cinta Budaya Rejang Kepada Anak Sedini Mungkin”.
Karena, tujuan dari lomba mendongeng, selain untuk menghibur juga sebagai salah satu upaya dalam melestarikan budaya, juga untuk menyampaikan ide ide moral. Apalagi TP PKK mempunyai tugas dan tanggungjawab untuk Mensukseskan Program Literasi tentang budaya dan legenda. Bahkan, para pemenang lomba akan diberikan Piala, Piagam dan Uang Pembinaan.
Halaman Selanjutnya: