Lebaran, Petugas Kebersihan di Lebong Tetap Kerja

Lebaran, Petugas Kebersihan di Lebong Tetap Kerja

Rejangnews.com || Lebong – Para petugas kebersihan di Kabupaten Lebong, yang tetap bekerja selama libur Idul fitri 1443 Hijriyah akan disiapkan insentif tambahan sekitar Rp 200 ribu per orang.

Plt Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Lebong, Indra Gunawan mengatakan, pihaknya tetap memperkerjakan petugas kebersihan mulai dari penyapu jalan, personil truk sampah serta petugas pembersih taman selama libur Idul Fitri nantinya.

“Petugas bongkar muat sampah ada 20 orang. Kalo total sama petugas kebersihan ada 60 orang. Dengan armada dua truk pengangkut sampah,” ujar Indera.

Lanjutnya, Petugas kebersihan yang bekerja selama libur lebaran, kata dia, akan langsung mendapat uang lembur atau overtime. Nantinya disiapkan sekitar Rp 200 ribu per orang. Nanti ada shift kerja mulai dari pagi dan sore

Kebijakan seperti ini, sudah berjalan sejak beberapa tahun lalu. Tentu, dilakukan dalam rangka menjaga Lebong tetap bersih selama musim libur lebaran.

“Utamanya memang pusat kota. Nanti kita nilai kinerja mana yang bagus. Ada pengawas yang menilai kinerjanya nanti yang bagus ada tambahan,” pungkasnya. (snd)

Space Iklan
Bayar Disini Aja
Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top