spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Rabu, Maret 22, 2023

Kodim Maybrat Beri Bantuan Pengungsi Distrik Aifat

-

Rejangnews.com || Papua Barat – Sebagai bentuk perhatian kepada para masyarakat yang mengungsi ke Distrik Aitinyo, Kodim 1809/Maybrat, Kodam XVIII/Kasuari memberikan dukungan bantuan logistik berupa makanan ringan, Sabtu (11/9/2021).

Pengungsi tersebut merupakan masyarakat dari Kampung Kisor, Distrik Aifat Selatan yang mengamankan diri ke Distik Aitinyo, Kampung Tehak Kecil sejak penyerangan Pos Koramil Persiapan Kisor, Kabupaten Maybrat, Papua Barat oleh Kelompok Nasional Papua Barat (KNPB) pekan lalu (2/9/2021).

Bantuan diberikan langsung oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1809/Maybrat, Kapten Inf Untung Wiyono didampingi Plt. Danramil Aitinyo dirumah salah satu rumah warga yang menampung para pengungsi tersebut.

Saat pembagian bantuan, Pasiter dan Danramil membagikan satu-satu kepada warga terlihat para masyarakat antusias dan berkumpul untuk antri menerima dukungan makanan tersebut.

Pasiter mengatakan pihaknya ingin membantu dan berbagi kepada warga pengungsi karena sudah satu minggu sejak kejadian penyerangan Pos Koramil mereka tinggal di pengungsian dan tentunya kondisi tersebut memerlukan banyak kebutuhan.

“Mereka sudah seminggu lebih meninggalkan rumah mereka, tentunya sangat memerlukan kebutuhan terutama masalah pangan. Kami hadir disini untuk membantu para warga tersebut,” ujarnya.

Selain bantuan makanan, pihaknya juga memberikan bantuan pakaian yang layak pakai.

“Selain makanan, kami berinisiatif juga memberikan bantuan pakaian karena juga sangat diperlukan terutama untuk anak-anak. Semoga bantuan ini bermanfaat,” katanya.

Sebelumnya setelah kejadian penyerangan, banyak masyarakat sekitar Posramil mengungsi dengan tujuan mengamankan diri dan tinggal dengan keluarga atau sanak famili yang mereka kenal di Distrik Aitinyo.

Bupati Maybrat dalam waktu dekat akan melaksanakan pengembalian para pengungsi ke rumah masing-masing, setelah melakukan kordinasi dengan semua unsur baik dari keamanan dan Pemda sendiri. (Rilis Pendam XVIII/Kasuari)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

LATEST POSTS

Rusak dan Kerap Meluap, Ketua DPRD Lebong Langsung Cek Kondisi Irigasi Nge’ai

Rejangnews.com || Lebong - Menindaklanjuti laporan warga, terkait adanya irigasi Nge’ai Panjang yang rusak dan mengancam abrasi terhadap puluhan rumah warga di Dusun II Desa...

Bangun Keselarasan, Kodim 0409/RL Dialog Santai Bareng Awak Media

Rejangnews.com || Rejang Lebong - Kodim 0409/Rejang Lebong menggelar kegiatan Coffee Morning bersama awak media 3 kabupaten, baik Rejang Lebong (RL), Lebong dan Kepahiang. Kegiatan...

Pemkab Lebong Gelar Musrenbang RKPD 2024

Rejangnews.com || Lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daeran (RKPD) Kabupaten Lebong tahun anggaran (TA)2024. Kegiatan tersebut...

‘Wajah Indonesia’ Masih Bertumpu Sektor Ganda Putra All England 2023

Oleh: Aditiya Candra Utama, S.Kom.I (Penulis Adalah Pengamat/Pemerhati Badminton Tanah Air dan Ad-Hoc BAWASLU Kelurahan di Provinsi Bengkulu) Sejak pertama kali Indonesia mengikuti kejuaraan bergengsi level...

Follow us

0FansSuka
3,745PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Most Popular