Lanjutnya, saat ini Kodam VIII/Kasuari sedang melakukan proses penyiapan tempat bagi yang belum mempunyai pekerjaan, karena ini merupakan tanggung-jawab bersama. “Untuk itu jangan main-main karena kualitas kalian saat ini mau tidak mau harus siap,” tegas Pangdam.
Ia pun meminta agar prajurit Komcad bersyukur sebagai warga negara Republik Indonesia, karena mulai dari awal tes sampai berproses hingga saat ini, tentu penuh dengan tekad dan keyakinan diri yang siap mempertaruhkan jiwa-raga demi negara dan bangsa.
Lewat Komcad ini diharapkan kehidupan kalian kedepan semakin jelas, manfaatkan keberadaan kalian, berikan pengaruh yang positif bagi masyarakat lainnya.
“Saya berharap, dengan ruang bebas yang sudah diberikan kepada kalian, kiranya dapat mengajak masyarakat di sekitar untuk ikut dalam membela dan tumbuhkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa ini,” pesan Mayjen TNI Gabriel.